banner

5 Barang yang Wajib Dibawa saat Bepergian Bersama Anak

Post a Comment
5 barang wajib

Siapa sih yang nggak suka momen bepergian bersama anak-anak? Apalagi, tujuan bepergiannya untuk mengunjungi tempat-tempat baru yang menyenangkan. Setelah sibuk dengan kegiatan masing-masing setiap harinya, momen bepergian bersama anak ini sudah pasti jadi hal yang ditunggu-tunggu banget, kan?

Bepergian bersama anak pun nggak melulu harus ke tempat yang jauh. Yang butuh budget besar dan mewah. Orang tua bisa memberikan opsi liburan ke tempat-tempat terdekat dulu. Atau bahkan sekadar bepergian keliling kota naik sepeda motor, mampir di warung-warung makan pinggir jalan. Itu juga seru, loh!

Manfaat Bepergian Bersama Anak

Manfaat

Keluarga kecilku sendiri sangat menyukai kegiatan bepergian ini. Bahkan, bisa dibilang kami jarang menghabiskan waktu libur di rumah. Ini karena kami tinggal di perantauan yang nggak ada sanak saudara terdekat, ya. Mungkin akan beda lagi kalau tinggalnya di kampung halaman sendiri. Hehe.

Nah, aku dan suami, sebagai manusia-manusia yang memang punya hobi bepergian ini, tentu dong pengin meneruskan hobi ini ke anak-anak. Tentunya, ya karena kami sendiri yakin akan banyak manfaat yang bisa kami dapatkan saat bepergian bersama anak-anak.

Coba deh aku spill beberapa manfaatnya, Bun.

- Membangun Hubungan yang Erat

Setelah orang tua sibuk dengan pekerjaan dan lain-lain, bepergian bersama anak ini benar-benar jadi momen yang pas banget sih buat membangun hubungan yang lebih erat antara orang tua dan anak. Waktu yang berkualitas ini pun nantinya bakalan menciptakan kenangan yang indah dalam memori anak-anak.

Mengutip dari situs theasianparents, bepergian bersama anak umumnya dilakukan saat usia anak 3-5 tahun, dan 6-12 tahun merupakan waktu puncak buat orang tua mengajak anak-anak bepergian bersama. Lewat dari 12 tahun, anak-anak bakalan punya kecenderungan bepergian bareng kawan-kawannya.

Jadi, aku pribadi pengin memaksimalkan waktu bepergian bersama anak-anak saat ini. Demi meningkatkan bonding antara anak-anak dan orang tuanya.

- Menanamkan Rasa Ingin Tahu dan Semangat Juang

Saat anak diajak bepergian ke sebuah tempat baru, yang belum pernah mereka kunjungi, pastinya bakalan memancing rasa ingin tahunya juga, Bun. Anak-anak bakalan penasaran dan bertanya-tanya terus pastinya. Ini mau pergi ke mana? Ada apa di sana? Apa yang harus dilakukan di sana, dan lain sebagainya.

Bahkan setelah pulang ke rumah pun, rasa ingin tahunya terus-terusan berkembang, masih seputaran tempat yang tadinya dia kunjungi. Seru deh pokoknya! Momen bepergian bersama anak ini juga jadi sarana belajar buat anak-anak.

Nah, kalau bepergian bersama anaknya membutuhkan waktu yang lama di perjalanan, anak-anak jadi belajar bersabar dan memacu daya juangnya jadi lebih tinggi. Karena harus bertahan dalam berbagai keadaan supaya bisa mencapai tujuan. Mantap sih!

- Mencegah Stres pada Anak

Jangankan orang tua, anak-anak juga bisa capek sama kegiatan sehari-harinya, kan. Apalagi anak yang sudah mulai sekolah dan banyak kegiatan lainnya. Nggak jarang juga, mereka merasa stres loh akibat kelelahan. Atau bahkan karena merasa orang tuanya terlalu sibuk bekerja, bikin anak merasa diabaikan.

Bepergian bersama anak ini bisa jadi salah satu solusinya. Katanya, ada penelitian yang membuktikan bahwa menghabiskan waktu 20 menit di alam bisa membantu meningkatkan konsentrasi dan fokus pada anak. Membawa anak bepergian, Insya Allah bisa mengurangi tingkat stres pada anak. 

- Mengajarkan Rasa Tanggung Jawab

Sebelum bepergian bersama anak, aku dan suami terbiasa berdiskusi dulu untuk tujuan perginya. Terutama sama anak pertama yang sudah lebih paham. Saat dilibatkan dalam pengambilan keputusan bersama gini, anak-anak jadi belajar tanggung jawab. Saat dia memilih tempat a, maka konsekuensinya harus begini dan begitu.

5 Barang yang Wajib Dibawa

Barang wajib

Kalau sudah berniat buat bepergian bersama anak, sudah pasti persiapannya pun harus lebih matang. Nggak sesederhana bepergian sendiri saat masih remaja ting-ting. Halah. Selain kesiapan finansial, kesiapan mentalnya juga penting ya, ayah bunda. Hehehe.

Nah, sejauh ini sih, ada 5 barang yang wajib banget dibawa setiap bepergian bersama anak.

- Pakaian Ganti

Nginap ataupun nggak, pakaian ganti ini penting banget dibawa. Apalagi yang anaknya masih balita. Sesuaikan aja sama tempat yang akan dituju. Pakaikan pakaian yang nyaman, bukan sekadar gegayaan demi konten ya, Bun. Duh, maap-maap ni pejuang konten.

Pakaian ganti ini, biasanya aku bawa dua pasang buat masing-masing anak. Lengkap dari atas, bawah, luar, dalam. Beda lagi kalau tujuannya bakalan menginap. Ya pokoknya disesuaikan aja, lah, yang penting jangan sampai over juga. Nanti malah dikira mau pindahan.

- Botol Minum dan Makanan

Anak-anak aku jarang minum minuman manis, selain susu. Jarang loh ya bukan nggak pernah! Catet! (Takut dijulidin). Jadi, aku lebih suka bawa air minum dari rumah. Biar tetap konsumsi air putih yang cukup walaupun lagi nggak di rumah.

Bawa minuman dan makanan dari rumah juga lumayan mengurangi budget buat jajan di luar, loh! Apalagi, anak-anak tuh lebih mudah terserang virus-virus dan bakteri, kan. Dengan membawa bekal dari rumah, setidaknya kita bisa mengurangi resiko itu.

- Jas Hujan Anak

Kalau bepergiannya pakai sepeda motor kayak aku, ini jelas jadi barang yang wajib dibawa juga, ya! Apalagi saat cuaca nggak menentu gini, bakalan lebih baik kalau punya persiapan yang matang. Masing-masing anak harus punya jas hujannya sendiri-sendiri. Selain mudah digunakan, lebih fleksibel juga.

- Obat-obatan, Tabir Surya, Lotion Anti Nyamuk

Nah, ini penting banget. Sebagai orang tua yang tau benar kondisi anak, harus banget ni mempertimbangkan membawa obat-obatan penting yang sekiranya diperlukan saat bepergian bersama anak. Jaga-jaga kalau seandainya penyakit anak kambuh saat diperjalanan, orang tua juga wajib paham gimana cara menanganinya.

Selain obat-obatan, perlu juga buat membawa tabir surya. Jangan bilang kalau mamaknya doang ya yang butuh tabir surya. Apalagi kalau main di bawah terik matahari. Duh, kulit anak-anak juga harus dijaga. Ada banyak kok tabir surya khusus buat anak-anak.

Lotion anti nyamuk pun nggak kalah penting, ya! Apalagi kalau bepergiannya ke hutan atau gunung. Kalau cuma ke warung sebelah rumah sih nggak perlu.

- Kantong Sampah

Saat bepergian bersama anak tuh, sering banget kejadian hal-hal yang tak terduga. Muntah di tengah perjalanan, ketumpahan air atau makanan, perut mual atau mules, dan banyak hal lainnya. Karena itu, orang tua kudu banget sih bawa persediaan kantong plastik buat sampah.

Kantong sampah ini juga berguna saat bepergian ke alam bebas, seperti gunung atau pantai. Dimana orang tua harus membiasakan anak buat menjaga alam dengan nggak membuang sampahnya sembarangan. Ya setidaknya, kami berupaya menjaga alam dengan nggak menambah sampah pribadi, gitu!

Bepergian Tak Harus Mewah

Sebenarnya, bepergian bersama anak tuh nggak harus liburan mewah keliling Indonesia atau Luar Negeri, ya. Maksudnya, kalau memang budget buat liburannya mencukupi ya nggak masalah banget. Hal itu bakalan jadi pengalaman yang seru juga buat si kecil.

Tapi, percayalah, ayah bunda, bepergian bersama anak walaupun cuma ke depan komplek rumah tuh sudah menyenangkan banget. Yang terpenting adalah, waktu yang berharga, yang orang tua luangkan bersama-sama buah hati. Dan dengan bepergian bersama anak itu, bakalan menciptakan memori indah anak-anak bareng kita, orang tuanya.

Selama fisik masih dikasih kesehatan sama Allah, boleh lah sesekali luangkan waktu bepergian bersama anak-anak. Semoga kita semua selalu diberikan kesehatan, kemudahan, dan keberkahan dalam membersamai tumbuh kembang anak-anak ya, Ayah Bunda teman sesudutku.
halodwyta
Halo, aku Dewi Yulia. Suka jalan-jalan, sambil review makanan dan tempat-tempat seru lainnya.

Related Posts

Post a Comment